Selasa, 23 Juli 2013

PENGANTAR KOMPUTER

Komputer Generasi Pertama Sampai Keenam

GENERASI PERTAMA

Komputer generasi pertama masih sangat sederhana dan belum kompleks penggunaanya. Komputer generasi pertama belum dapat memperoses masalah-masalah yang rumit. Ukuran komputer generasi pertama sangat besar dan prosesnya pun masih lambat.
Komputer generasi pertama menggunakan tabung vakum (vacuum tube) untuk memproses dan menyimpan data. Tabung vakum berukuran seperti lampu kecil. Tabung vakum cepat panas dan mudah terbakar. Ribuan tabung vakum diperlukan untuk mengoperasikan komputer generasi pertama. Komputer generasi pertama murni berupa peralatan elektronik yang berfungsi untuk membantu ilmuwan menyelesaikan masalah perhitungan matematika secara cepat dan tepat. Ukurannya yang besar mirip komputer induk atau komputer utama.
Contoh : komputer generasi pertama adalah ENIAC (Electronic Numerical Integrator And Calculator) yang dibuat oleh Dr John Mauchly dan Presper Eckert tahun 1946.

GENERASI KEDUA

Komputer generasi kedua menggunakan transistor dan dioda untuk menggantikan tabung vakum, walaupun keduanya juga mudah terbakar. Pada komputer generasi kedua, diperkenalkan cara baru untuk menyimpan data, yaitu dengan penyimpanan secara magnetik. Penyimpanan secara magnetik menggunakan besi-besi lunak yang dililit oleh kawat. Kecepatan proses komputer generasi kedua lebih cepat dibandingkan generasi pertama. Awalnya, komputer generasi kedua menggunakan bahasa program tingkat tinggi, seperti FORTRAN (1954) dan COBOL (1959). Kedua bahasa program itu menggantikan bahasa mesin (low level language). Pada generasi ini, ukuran komputer lebih kecil. Komputer generasi ini digunakan untuk proses data di bidang perniagaan, universitas, dan militer.
Contoh : komputer pada generasi kedua adalah DEC PDP-8, IBM 700, dan IBM 7094.

GENERASI KETIGA
Komputer generasi ketiga dibuat dengan menggabungkan beberapa komponen di dalam satu tempat. tampilan dari komputer juga disempurnakan. Selain itu, pada komputer generasi ketiga penyimpanan memorinya lebih besar dan diletakkan di luar (eksternal). Penggunaan listriknya lebih hemat dibandingkan komputer generasi sebelumnya. Ukuran fisiknya menjadi lebih kecil sehingga lebih menghemat ruang. Komputer generasi ketiga juga mulai menggunakan komponen IC atau disebut chip.Komputer jenis ini dapat digunakan untuk multiprogram.
Contoh : komputer generasi ketiga adalah Apple II, PC, dan NEC PC.

GENERASI KEEMPAT
Komputer generasi keempat masih menggunakan IC/chip untuk pengolahan dan penyimpanan data. Komputer generasi ini lebih maju karena di dalamnya terdapat beratus ribu komponen transistor. Proses pembuatan IC komputer generasi ini dinamakan pengintegrasian dalam skala yang sangat besar. Pengolahan data dapat dilakukan dengan lebih cepat atau dalam waktu yang singkat. Media penyimpanan komputer generasi ini lebih besar dibanding generasi sebelumnya. Komputer generasi ini sering disebut komputer mikro.
Contoh: PC (Personal Computer). Teknologi IC komputer generasi ini yang membedakan antara komputer mikro dan komputer mini serta main frame. Beberapa teknologi IC pada generasi ini adalah Prosesor 6086, 80286, 80386, 80486, Pentium I, Celeron, Pentium II, Pentium III, Pentium IV, Dual Core, Core to Duo, Quad Core, Core i3, i5, i7, Ivy bridge (buatan Intel), dan ada juga AMD K6, Athlon dsb. Generasi ini juga mewujudkan satu kelas komputer yang disebut komputer super.

GENERASI KELIMA

Komputer generasi kelima memang belum terwujud karena komputer generasi ini merupakan komputer impian masa depan. Pembuatan bentuk komputer generasi kelima tentunya akan lebih kompleks. Komputer generasi kelima ini diperkirakan mempunyai lebih banyak unit pengolahan yang bekerja secara serentak untuk menyelesaikan lebih dari satu masalah dalam waktu bersamaan. Komputer generasi ini juga mempunyai memori yang besar. Komputer impian ini diperkirakan akan mempunyai kepandaian tersendiri atau dapat membuat keputusan sendiri. Sifat luar biasa komputer ini disebut sebagai kecerdasan 
buatan.
Contoh : HAL9000 ( Contoh fiksi ) dalam novel karya Arthur C. Clarke 2001 : Space Odyssey

 GENERASI KEENAM

Dengan teknologi komputer yang ada saat ini, agak sulit untuk membayngkan bagaimana komputer generasi keenam. Dengan teknologi yang ada saat ini saja, kita seakan sudah dapat '' menggenggam dunia ''. Dari sisi teknologi beberapa ilmuwan komputer meyakini suatu saat tercipta apa yang disebut dengan Biochip. Biochip dibuat dari bahan protein sintetis. Robot yang dibuat dengan bahan ini, kelak akan menjadi MANUSIA TIRUAN. Mustahil rasanya. Sedangkan teknologi yang sedang dalam tahap penelitian sekarang ini yaitu MIKRO OPTIK. Serta input output audio yang mungkin digunakan oleh komputer yang akan datang. Ahli ahli Sains komputer juga sedang mencoba merancang komputer yang tidak memerlukan penulisan dan pembuatan program oleh pengguna. Komputer tanpa program ( Programless Computer ) ini mungkin ciri utama pembentukan komputer generasi keenam.  
Contoh : Belum ada

Perkembangan Teknologi Processor Intel
Bila berbicara tentang Processor tentu kita sedang membicarakan Komputer karena Processor merupakan bagian Hardware komputer pada processing unit. seperti kita tahu bahwa Hardware teridiri atas 3 bagian yaitu :
1.     Input Device (Peralatan Komputer yang berfungsi sebaga alat masukan)
2.     Central Processing Unit (CPU) (Unit Pengolah Pusat)
3.     Output Device (Peralatan Komputer yang berfunsi sebagai lata keluaran)
Pembahasan ini akan terfocus pada bagian hardware komputer yang kedua yaitu CPU atau Microprocessor atau Processor, bagian ini adalah bagian terpenting bahkan sering disebut sebagai otaknya komputer karena segala proses pengolahan data komputer terpusat pada bagian ini. bahkan Processor ini bisa dikatakan sebagai Identitas dari sebuah komputer, tak jarang kalau kita ditanya apa komputer yang kita pakai maka kita akan menyebutkan processornya, untuk itulah kita perlu mengetahu perkembangan teknologi processor ini tetapi hanya Buatan Intel Corp.
Intel Corporation (NASDAQ: INTC didirikan 1968) adalah sebuah perusahaan multinasional yang berpusat di Amerika Serikat dan terkenal dengan rancangan dan produksi mikroprosesor dan mengkhususkan dalam sirkuit terpadu. Intel juga membuat kartu jaringan, chipset papan induk, komponen, dan alat lainnya. Intel memiliki projek riset yang maju dalam seluruh aspek produksi semikonduktor, termasuk MEMS. Intel juga memiliki pabrik yang terletak di Malaysia tepatnya di Penang, mungkin ada teman-teman kita TKI yang bekerja di pabrik tersebut. sekali lagi dalam tulisan ini akan difocuskan pada perkembangan teknlogi Processor.
Mari Kita Lihat Perkembangan Teknlogi Processor Intel dan clone-clonenya
Intel 4004 Microprocessor
Pada tahun 1971, Intel memperkenalkan sebuah chip yang dinamai dengan 4004. Chip ini merupakan chip pertama yang terdiri dari semua komponen yang dibutuhkan sebagai sebuah CPU. Oleh karena itu 4004 ini disebut-sebut sebagai microprocessor yang pertama. Chip 4004 ini merupakan prosesor 4 bit yang dapat melakukan operasi penambahan 2 angka 4 bit dan melakukan operasi perkalian dengan cara mengulang-ulang operasi penambahan, penampakanya bisa dilihat berikut.
Intel Microprocessor 4004
Untuk mengetahui lebih detail tentang processor ini dapat mengunjugi situs CPU-Zone.  walapun intel memulai debutnya di ranah Processor pada seri MCS4, sebeleumnya intel telah membuat processor seri 3002 dan 4004) yang merupakan cikal bakal dari prosesor i4040. Processor 4 bit ini yang direncanakan untuk menjadi otak calculator , pada tahun yang sama (1971), intel membuat revisi ke i440. Awalnya dipesan oleh sebuah perusahaan Jepang untuk pembuatan kalkulator, ternyata prosesor ini jauh lebih hebat dari yang diharapkan sehingga Intel membeli hak guna dari perusahaan Jepang tersebut untuk perkembangan dan penelitian lebih lanjut. Di sinilah cikal bakal untuk perkembangan ke arah prosesor komputer. terus terang Pemilik Web Indonesia belum pernah merasakan processor ini, mengatahuinya sebatas baca-baca saja, mungkin karena belum lahir kali ya. 
Intel 8008 Microprocessor
Intel 8008 Microprocessor
Perkembangan berikutnya terjadi pada tahun 1972, Intel mengeluarkan 8008. Ini merupakan microprocessor 8 bit yang pertama dan dua kali lebih kompleks dibandingkan dengan 4004 tetapi kurang begitu disukai karena multivoltage. Selanjutnya munculah processor i8080, disini ada perubahan yaitu jadi triple voltage, pake teknologi NMOS (tidak PMOS lagi), dan mengenalkan pertama kali sistem clock generator (pake chip tambahan), dikemas dalam bentuk DIP Array 40 pins.
Kemudian muncul juga processor2 : MC6800 dari Motorola-1974, Z80 dari Zilog-1976 (merupakan dua rival berat), dan prosessor2 lain seri 6500 buatan MOST, Rockwell, Hyundai, WDC, NCR dst. Z80 full compatible dengan i8008 hanya sampai level bahasa mesin. Level bahasa rakitannya berbeda (tidak kompatibel level software). Prosesor i8080 adalah prosesor dengan register internal 8-bit, bus eksternal 8-bit, dan memori addressing 20-bit (dapat mengakses 1 MB memori total), dan modus operasi REAL.Tahun 77 muncul 8085, clock generatornya onprocessor, cikal bakalnya penggunaan single voltage +5V (implementasi s/d 486DX2, pd DX4 mulai +3.3V dst).


Intel 8086 Microprocessor
Intel 8086 Microprocessor
i8086, prosesor dengan register 16-bit, bus data eksternal 16-bit, dan memori addressing 20-bit. Direlease tahun 1978 dengan menggunakan teknologi HMOS, komponen pendukung bus 16 bit sangat langka , sehingga harganya menjadi sangat mahal, Prosesor ini dipakai oleh IBM dan berhasil menaikan rating intel.
Selanjtnya dibuat i8087, 16-bit Math Co-Processor. untuk meneyempurnakan versi i8086

Intel 8088 Microprocessor
Intel 8088 Microprocessor
Untuk menjawab tuntutan pasar intel meluncurkan processor terbaru saatu itu sekitar tahun 1978 Microprocessor i8088 16bit bus internal, 8bit bus external. Sehingga i8088 dapat memakai komponen peripheral 8bit bekas i8008. IBM memilih chip ini untuk pebuatan IBM PC karena lebih murah daripada i8086. Kalau saja CEO IBM waktu itu tidak menyatakan PC hanyalah impian sampingan belaka, tentu saja IBM akan menguasai pasar PC secara total saat ini. IBM PC first release Agustus 1981 memiliki 3 versi IBM PC, IBM PC-Jr dan IBM PC-XT (extended technology). Chip i8088 ini sangat populer, sampai NEC meluncurkan sebuah chip yang dibangun berdasarkan spesifikasi pin chip ini, yang diberi nama V20 dan V30. NEC V20 dan V30 adalah processor yang compatible dengan intel sampai level bahasa assembly.
Chip 8088 dan 8086 kompatibel penuh dengan program yang dibuat untuk chip 8080, walaupun mungkin ada beberapa program yang dibuat untuk 8086 tidak berfungsi pada chip 8088 (perbedaan lebar bus)
Intel 80186 – 80188 Microprocessor
Intel 80186 Microprocessor
Lalu muncul 80186 dan i80188, sejak i80186, prosessor mulai dikemas dalam bentuk PLCC, LCC dan PGA 68 kaki.. i80186 secara fisik berbentuk bujursangkar dengan 17 kaki persisi (PLCC/LCC) atau 2 deret kaki persisi (PGA) dan mulai dari i80186 inilah chip DMA dan interrupt controller disatukan ke dalam processor. semenjak menggunakan 286, komputer IBM menggunakan istilah IBM PC-AT (Advanced Technology)dan mulai dikenal pengunaan istilah PersonalSystem (PS/1). Dan juga mulai dikenal penggunaan slot ISA 16 bit yang dikembangkan dari slot ISA 8 bit , para cloner mulai ramai bermunculan.
Ada AMD, Harris & MOS yang compatible penuh dengan intel. Di 286 ini mulai dikenal penggunaan Protected Virtual Adress Mode yang memungkinkan dilakukannya multitasking secara time sharing (via hardware resetting). Tahun 86 IBM membuat processor dengan arsitektur RISC 32bit pertama untuk kelas PC. Namun karena kelangkaan software, IBM RT PC ini “melempem” untuk kelas enterprise, RISC ini berkembang lebih pesat, setidaknya ada banyak vendor yang saling tidak kompatibel.
Intel  80286 Microprocessor
Untuk meraih momentum yang hilang dari chip i8086, Intel membuat i80286, prosesor dengan register 16-bit, bus eksternal 16-bit, mode protected terbatas yang dikenal dengan mode STANDARD yang menggunakan memori addressing 24-bit yang mampu mengakses maksimal 16 MB memori. Chip 80286 ini tentu saja kompatibel penuh dengan chip-chip seri 808x sebelumnya, dengan tambahan beberapa set instruksi baru. Sayangnya chip ini memiliki beberapa bug pada desain hardware-nya, sehingga gagal mengumpulkan pengikut.

Intel 80386 Microprocessor
Pada sekitar tahun 1985, Intel kembali  meluncurkan desain prosesor yang sama sekali baru (All New) : i80386. Sebuah prosesor 32-bit, dalam arti memiliki register 32-bit, bus data eksternal 32-bit, dan mempertahankan kompatibilitas dengan prosesor generasi sebelumnya, dengan berberapa tambahan diperkenalkannya mode PROTECTED 32-BIT untuk memori addressing 32-bit, mampu mengakses maksimum 4 GB dan tidak lupa tambahan beberapa instruksi baru. Chip ini mulai dikemas dalam bentuk PGA (pin Grid Array) Prosesor Intel sampai titik ini belum menggunakan unit FPU secara internal. Untuk dukungan FPU, Intel meluncurkan seri 80×87. Sejak 386 ini mulai muncul processor cloner : AMD, Cyrix, NGen, TI, IIT, IBM (Blue Lightning).
Berikut berapa varian :
§  i80386 DX (full 32 bit) 
§  i80386 SX (murah karena 16bit external) 
§  i80486 DX (int 487) 
§  i80486 SX (487 disabled) 
§  Cx486 DLC (menggunakan MB 386DX, juga yang lain) 
§  Cx486 SLC (menggunakan MB 386SX) 
§  i80486DX2 i80486DX2 ODP 
§  Cx486DLC2 (arsitektur MB 386) 
§  Cx486SLC2 (arsitektur MB 386) 
§  i80486DX4 
§  i80486DX4 ODP 
§  i80486SX2 
§  Pentium 
§  Pentium ODP 
Intel 80486 Microprocessor
Sekitar tahun 1989 Intel meluncurkan i80486DX. Seri yang tentunya sangat populer, peningkatan seri ini terhadap seri 80386 adalah kecepatan dan dukungan FPU internal dan skema clock multiplier (seri i486DX2 dan iDX4), tanpa tambahan instruksi baru. Karena permintaan publik untuk prosesor murah, maka Intel meluncurkan seri i80486SX yang tak lain adalah prosesor i80486DX yang sirkuit FPU-nya telah disabled . Seperti yang seharusnya, seri i80486DX memiliki kompatibilitas penuh dengan set instruksi chip-chip seri sebelumnya. Untuk melihat type lainya klik di sini
Intel Pentium Processor
Tahun 1993, dan Intel meluncurkan prosesor Pentium. Peningkatannya terhadap i80486: struktur PGA yang lebih besar (kecepatan yang lebih tinggi , dan pipelining, Tanpa instruksi baru. Tidak ada yang spesial dari chip ini, hanya fakta bahwa standar VLB yang dibuat untuk i80486 tidak cocok (bukan tidak kompatibel) sehingga para pembuat chipset terpaksa melakukan rancang ulang untuk mendukung PCI. Intel menggunakan istilah Pentium untuk meng”hambat” saingannya.
Intel Pentium Processor
Sejak Pentium ini para cloner mulai “rontok” tinggal AMD, Cyrix . Intel menggunakan istilah Pentium karena Intel kalah di pengadilan paten. alasannya angka tidak bisa dijadikan paten, karena itu intel mengeluarkan Pentium menggunakan TM. AMD + Cyrix tidak ingin tertinggal, mereka mengeluarkan standar Pentium Rating (PR) sebelumnya ditahun 92 intel sempat berkolaborasi degan Sun, namun gagal dan Intel sempat dituntut oleh Sun karena dituduh menjiplak rancangan Sun. Sejak Pentium, Intel telah menerapkan kemampuan Pipelining yang biasanya cuman ada diprocessor RISC (RISC spt SunSparc). Vesa Local Bus yang 32bit adalah pengembangan dari arsitektur ISA 16bit menggunakan clock yang tetap karena memiliki clock generator sendiri (biasanya >33Mhz) sedangkan arsitektur PCI adalah arsitektur baru yang kecepatan clocknya mengikuti kecepatan clock Processor (biasanya kecepatannya separuh kecepatan processor).. jadi Card VGA PCI kecepatannya relatif tidak akan sama di frekuensi MHz processor yang berbeda alias makin cepat MHz processor, makin cepat PCI-nya.
Math Co-Processor i80487
1 November , 1995, intel meluncurkan 32-bit Math Co-Processor i80487 kemudaian disusul dengankemunculan Pentium Pro. Inovasi disatukannya cache memori ke dalam prosesor menuntut dibuatnya socket 8 . Pin-pin prosesor ini terbagi 2 grup: 1 grup untuk cache memori, dan 1 grup lagi untuk prosesornya sendiri, yang tak lebih dari pin-pin Pentium yang diubah susunannya . Desain prosesor ini memungkinkan keefisienan yang lebih tinggi saat menangani instruksi 32-bit, namun jika ada instruksi 16-bit muncul dalam siklus instruksi 32-bit, maka prosesor akan melakukan pengosongan cache sehingga proses eksekusi berjalan lambat. Cuma ada 1 instruksi yang ditambahkan: CMOV (Conditional MOVe).
Intel Pentium MMX Processor
Tahun 1996, prosesor Pentium MMX. Sebenarnya tidak lebih dari sebuah Pentium dengan unit tambahan dan set instruksi tambahan, yaitu MMX. Intel sampai sekarang masih belum memberikan definisi yang jelas mengenai istilah MMX. Multi Media eXtension adalah istilah yang digunakan AMD . Ada suatu keterbatasan desain pada chip ini: karena modul MMX hanya ditambahkan begitu saja ke dalam rancangan Pentium tanpa rancang ulang, Intel terpaksa membuat unit MMX dan FPU melakukan sharing, dalam arti saat FPU aktif MMX non-aktif, dan sebaliknya. Sehingga Pentium MMX dalam mode MMX tidak kompatibel dengan Pentium. Bagaimana dengan AMD K5? AMD K5-PR75 sebenarnya adalah sebuah ‘clone’ i80486DX dengan kecepatan internal 133MHz dan clock bus 33MHz . Spesifikasi Pentium yang didapat AMD saat merancang K5 versi-versi selanjutnya dan Cyrix saat merancang 6×86 hanyalah terbatas pada spesifikasi pin-pin Pentium. Mereka tidak diberi akses ke desain aslinya. Bahkan IBM tidak mampu membuat Intel bergeming (Cyrix, mempunyai kontrak terikat dengan IBM sampai tahun 2005) Mengenai rancangan AMD K6, tahukah anda bahwa K6 sebenarnya adalah rancangan milik NexGen ? Sewaktu Intel menyatakan membuat unit MMX, AMD mencari rancangan MMX dan menambahkannya ke K6. Sayangnya spesifikasi MMX yang didapat AMD sepertinya bukan yang digunakan Intel, sebab terbukti K6 memiliki banyak ketidakkompatibilitas instruksi MMX dengan Pentium MMX.
Intel Pentium II Processor With MMX
Intel Pentium II Processor with MMX Technology
Tahun 1997, Intel meluncurkan Pentium II, Pentium Pro dengan teknologi MMX yang memiliki 2 inovasi: cache memori tidak menjadi 1 dengan inti prosesor seperti Pentium Pro , namun berada di luar inti namun berfungsi dengan kecepatan processor. Inovasi inilah yang menyebabkan hilangnya kekurangan Pentium Pro (masalah pengosongan cache) Inovasi kedua, yaitu SEC (Single Edge Cartidge), Kenapa? Karena kita dapat memasang prosesor Pentium Pro di slot SEC dengan bantuan adapter khusus. Tambahan : karena cache L2 onprocessor, maka kecepatan cache = kecepatan processor, sedangkan karena PII cachenya di”luar” (menggunakan processor module), maka kecepatannya setengah dari kecepatan processor. Disebutkan juga penggunaan Slot 1 pada PII karena beberapa alasan : Pertama, memperlebar jalur data (kaki banyak – Juga jadi alasan Socket 8), pemrosesan pada PPro dan PII dapat paralel. Karena itu sebetulnya Slot 1 lebih punya kekuatan di Multithreading / Multiple Processor. ( sayangnya O/S belum banyak mendukung, benchmark PII dual processorpun oleh ZDBench lebih banyak dilakukan via Win95 ketimbang via NT) Kedua, memungkinkan upgrader Slot 1 tanpa memakan banyak space di Motherboard sebab bila tidak ZIF socket 9 , bisa seluas Form Factor(MB)nya sendiri konsep hemat space ini sejak 8088 juga sudah ada .Mengapa keluar juga spesifikasi SIMM di 286? beberapa diantaranya adalah efisiensi tempat dan penyederhanaan bentuk. Ketiga, memungkinkan penggunaan cache module yang lebih efisien dan dengan speed tinggi seimbang dengan speed processor dan lagi-lagi tanpa banyak makan tempat, tidak seperti AMD / Cyrix yang “terpaksa” mendobel L1 cachenya untuk menyaingi speed PII (karena L2-nya lambat) sehingga kesimpulannya AMD K6 dan Cyrix 6×86 bukan cepat di processor melainkan cepat di hit cache! Sebab dengan spec Socket7 kecepatan L2 cache akan terbatas hanya secepat bus data / makin lambat bila bus datanya sedang sibuk, padahal PII thn depan direncanakan beroperasi pada 100MHz (bukan 66MHz lagi). Point inilah salah satu alasan kenapa intel mengganti chipset dari 430 ke 440 yang berarti juga harus mengganti Motherboard.
Intel Celeron Processor
Processor Intel Celeron merupakan prosessor yang dikeluarkan Tahun 199, sebagai processor yang ditujukan untuk pengguna yang tidak terlalu membutuhkan kinerja processor yang lebih cepat. Processor Intel Celeron ini memiliki bentuk dan formfactor yang sama dengan processor Intel jenis Pentium, tetapi hanya dengan instruksi-instruksi yang lebih sedikit, L2 cache-nya lebih kecil, kecepatan (clock speed) yang lebih lambat, dan harga yang lebih murah daripada processor Intel jenis Pentium. Dengan keluarnya processor Celeron ini maka Intel kembali memberikan sebuah processor untuk sebuah pasaran tertentu.
Intel Pentium III Processor Xeon, Katmai, Coppermine,Tualatin
Prosessor Pentium III di tahun 1999 dengan kecepatan 400 Mhz – 1.4 Ghz, merupakan processor yang diberi tambahan 70 instruksi baru yang secara dramatis memperkaya kemampuan pencitraan tingkat tinggi, tiga dimensi, audio streaming, dan aplikasi-aplikasi video serta pengenalan suara. Pada seri Xeon mempunyai 70 perintah SIMD.
Intel Pentium 4 Processor (Xeon)
Tahun 2000, Intel Pentium 4, memiliki kecepatan 1.3 Ghz-3.8 Ghz, Prosessor ini kecepatan prosesnya mampu menembus kecepatan hingga 3.08 GHz. Pertama kali keluar processor ini berkecepatan 1.3GHz dengan formafactor pin 423, setelah itu intel merubah formfactor processor menjadi pin 478 dan&nbsp; yang paling akhir mampu menembus kecepatannya hingga 3.8 GHz di seri <i>Prescot</i>. Pada Prosessor Intel Pentium 4 ditujukan khusus untuk berperan sebagai computer server. Processor ini memiliki jumlah pin lebih banyak dari processor Intel Pentium 4 serta dengan memory L2 cache yang lebih besar pula.
Intel Pentium M Processor (M 735/745/755)
DI Tahun 2004 dengan Chipset 855, dan Intel PRO/WIRELESS 2100 adalah komponen dari Intel Centrino. Intel Centrino dibuat untuk memenuhi kebutuhan pasar akan keberadaan sebuah komputer yang mudah dibawa kemana-mana. Pentium M 735/745/755 dengan fitur baru 2Mb L2 Cache 400MHz system bus dan kecocokan dengan soket processor dengan seri-seri Pentium M sebelumnya.
Intel Pentium D 820/830/840 (Dual Core)
Processor berbasis 64 bit dan disebut dual core karena menggunakan 2 buah inti, dengan konfigurasi 1MB L2 cache pada tiap core, 800MHz FSB, dan bisa beroperasi pada frekuensi 2.8GHz, 3.0GHz, dan 3.2GHz. Processor  yang diluncurkan tahun 2005 jenis ini juga disertakan dukungan HyperThreading.
Intel Core 2 Duo
Intel Core 2 Duo dirilis oleh Intel Corporation pada tanggal 27 Juli 2006. Pada saat pengembangannya, prosesor ini memiliki nama kode Conroe dan Allendale. Prosesor dengan dua inti ini bekerja secara bersamaan tanpa menunggu salah satu inti bekerja secara penuh sehingga dalam mengerjakan sesuatu akan lebih cepat dibanding Dual Core karena langsung dikerjakan oleh 2 inti.
Intel Core 2 Quad
Memiliki 2 buah core dengan konfigurasi 2.4GHz dengan 8MB L2 cache (sampai dengan 4MB yang dapat diakses tiap core ), 1.06GHz Front-side bus, dan thermal design power ( TDP ). Adapun type Core 2 Quad Q9300 memiliki L2 cache sebesar 6MB, FSB 1333MHz, dan kecepatan 2,5GHz sudah beredar sejak Q1 tahun 2008.
Intel Core 2 Quad
Pada Tahun 2010, Jajaran prosesor terbaru diumumkan Intel, pada prosesor ini telah menggunakan proses produksi 32 nanometer dan memakai transistor high-k metal gate generasi kedua. Artinya, jajaran prosesor terbaru itu dijanjikan akan lebih hemat energi dengan kemampuan yang lebih baik. Selain itu, jajaran prosesor terbaru Intel ini telah memiliki kemampuan grafis terbenamkan di dalamnya.
Intel Core i3 M Processor
Processor ini belum memiliki kemampuan
 Turbo boost, performa Core i3 tetap memikat. Hyper-threading membuat kemampuannya dapat dipakai secara maksimal. VGA-nya pun sudah lebih dapat diandalkan dibandingkan VGA onboard terdahulu. Jika dana Anda terbatas namun menginginkan performa dari arsitektur terbaik Intel, Core i3 adalah pilihan yang jauh lebih unggul dibandingkan Core2 Duo.
Intel Core i3 Processor
Intel Core i3 merupakan varian paling value dibandingkan dua saudaranya yang lain(Core i5 dan Core i7). Processor ini akan mengintegrasikan GPU (Graphics Processing Unit) alias Graphics On-board didalam processornya. Kemampuan grafisnya diklaim sama dengan Intel GMA pada chipset G45. Selain itu Core i3 nantinya menggunakan manufaktur hybrid, inti processor dengan 32nm, sedangkan memory controller/graphics menggunakan 45nm. Code produk Core i3 adalah “Arrandale”.

Intel Core i5 Processor
Intel Core i5 Processor
Codename dari processor ini adalah Lynnfield, Core i5 adalah seri value dari Core i7 yang akan berjalan di socket baru Intel yaitu socket LGA-1156. Kelebihan Core i5 ini adalah ditanamkannya fungsi chipset Northbridge pada inti processor (dikenal dengan nama MCH pada Motherboard). Maka motherboard Core i5 yang akan menggunakan chipset Intel P55 (dikelas mainstream) ini akan terlihat lowong tanpa kehadiran chipset northbridge. Jika Core i7 menggunakan Triple Channel DDR 3, maka di Core i5 hanya menggunakan Dual Channel DDR 3. Penggunaan dayanya juga diturunkan menjadi 95 Watt. Chipset P55 ini mendukung Triple Graphic Cards (3x) dengan 1×16 PCI-E slot dan 2×8 PCI-E slot. Pada Core i5 cache tetap sama, yaitu 8 MB L3 cache.
Intel juga meluncurkan Clarksfield, yaitu Core i5 versi mobile yang ditujukan untuk notebook. Socket yang akan digunakan adalah mPGA-989 dan membutuhkan daya yang terbilang cukup kecil yaitu sebesar 45-55 Watt.
Intel Core i7 QM Processor
Prosesor notebook Core i7 QM memiliki kemampuan tertinggi. Tidak ada VGA di dalam prosesor ini, tapi 4 inti prosesor (quad core), kecepatan tinggi, dan Turbo boost adalah andalan utamanya. Prosesor dengan 4 core dan hyper-threading ini akan dideteksi Windows seakan memiliki 8 inti prosesor! Jika Anda membutuhkan performa notebook tertinggi yang bahkan mampu bersaing dengan desktop, ini adalah pilihannya. Umumnya, notebook dengan Core i7 akan memiliki VGA khusus. Jadi, gamer, pengguna aplikasi grafis (Adobe Photoshop, 3ds Max), dan pencinta performa tinggi akan menyukainya. Tentu saja, ada harga yang harus dibayar untuk performa yang tinggi ini.

Intel Core i7 M Processor                                                                                                                                                         Prosesor ini adalah Arrandale (2 inti prosesor) dengan performa terbaik. Teknologi 32 nm membuatnya bekerja dengan suhu relative rendah. Kecepatan tinggi, Hyper-threading, dan Turbo boost membuatnya memiliki performa tinggi. Apabila dipadu dengan VGA tambahan, notebook berbasis Core i7 M akan menjadi pilihan yang sangat baik bagi pencinta performa tinggi. Kemampuannya bahkan dapat bersaing dengan Core i7 QM. Tentu saja, dengan harga yang relatif lebih terjangkau.
Terakhir, jangan lupa sekarang ada pilihan lain untuk berkomputer jinjing, selain processor-processor dipaparkan diatas ada Intel Atom yang digunakan untuk Nebook.
Intel Atom
Intel Atom adalah prosesor terkecil saat ini yang banyak digunkan pada jenis netbook seperti acer aspire one,eepc Asus,HP mini,dll.
Intel Atom Processor
Walaupun kecil teknologi yang digunakan sudah sangat baik, sebagai contoh Intel Atom yang digunakan pada Acer Aspire One D150 ialah tipe n280 dengan kelebihan yaitu kecepatan prosesor 1,66 MHz,L2 Cache 512,hyperthreading,dan konsumsi daya yang kecil. dan masih banyak lagi.


Perkembangan processor AMD
AMD (Advanced Micro Devices)
AMD adalah perusahaan semikonduktor multinasional Amerika Serikat yang berbasis di Sunnyvale, California yang mengembangkan prosesor komputer dan teknologi yang terkait untuk pasar konsumen dan komersial. Produk yang utama termasuk mikroprosesor, chipset motherboard, embedded prosesor kartu grafis (GPU) dan prosesor untuk server, workstation dan komputer pribadi (PC), dan teknologi prosesor untuk perangkat genggam, televisi digital, mobil, konsol game, dan aplikasi lainnya yang terdapat sistem.
Advanced Micro Devices (AMD) didirikan pada tanggal 1 Mei 1969, oleh sekelompok mantan eksekutif dari Fairchild Semiconductor, termasuk Jerry Sanders III, Ed Turney, John Carey, Sven Simonsen, Jack Gifford dan tiga anggota dari tim Gifford, Frank Botte, Jim Giles, dan Larry Stenger.
1. AMD K5
AMD K5 ini merupakan prosesor amd yang pertama, pada saat AMD mulai produksi,memang sedikit ada penjuplakan dari pihak intel, jadi apapun prosesor yang di buat oleh AMD akan support dengan hardware maupun aplikasi yang buat oleh Intel. AMD K5 ini awalnya dibuat supaya dapat bekerja pada semua motherboard yg mendukung Intel. Namun ada beberapa kendala pada waktu itu,Processor AMD K5 ini tidak berjalan mulus, AMD K5 tidak dapat langsung mengenali motherboard dan harus dilakukan Upgrade BIOS untuk bisa mengenalinya.
2. AMD K6
Prosesor AMD K6 merupakan prosesor generasi ke-6 Pengeluaran AMD sendiri dengan peforma yang tinggi dan dapat diinstalasi pada motherboard yg mendukung Intel Pentium. AMD K6 sendiri masih dibagi lagi modelnya nya yaitu : AMD K6, AMD K6-2, AMD K6-III dan dari seluruh modelnya yang membedakan hanya kecepatan CPU Clock dan Micron Processnya.
3.
 AMD Duron
AMD Duron merupakan generasi ketiga dari perkembangan processor AMD. Dan juga merupakan jenis prosesor yang murah dan terjangkau dan dikenal pada tahun 2000 an. AMD Duron juga tidak kalah hebat dengan AMD Athlon yang memliki kinerja processor hampir sama hanya beda paling sekitaran 7%-10% an lebih tinggi AMD Athlon sedikit.  
4.
 AMD Athlon  
AMD Athlon ini sendiri merupakan pengganti dari mikroprosesor seri AMD K6. Dan sedikit demi sedikit ingin menggeser Intel sebagai pemimpin pasar industri mikroprosesor. Prosesor jenis ini juga dapat dijadikan sebagai prosesor untuk system multiprosesor seperti halnya prosesor generasi keenam intel (P6). Dengan menggunakan chipset AMD 750 MP (Iron Gate) dan AMD 760 MPX, prosesor AMD dapat mewujudkan komputer yg memiliki dua prosesor AMD Athlon. 
 5.
 AMD Athlon 64                                                                                                                        
Prosesor ini memiliki 3 variant socket bentuk yg berbeda yaitu socket 754, 939, dan 940. Socket 754 memiliki kontroler memori yg mendukung penggunaan memori DDR kanal tunggal. Socket 939 memiliki kontroler memori yg mendukung memori kanal ganda. AMD Athlon 64 merupakan Prosesor pertama yg kompatibel terhadap komputasi 64bit
6. AMD Athlon 64 FX
Prosesor ini memiliki 3 karakter penting :
1. Dapat bekerja pada system operasi dan aplikasi 32 bit maupun 64 bit dengan kecepatan penuh
2. Menawarkan perlindungan virus yg disebut Ehanced Virus Protection ketika dijalankan diatas platform Windows XP Service Pack 2 (SP2) maupun Windows XP 64 Bit edition.
3. System PC yg berbasis AMD Athlon 64 FX sangat cocok bagi para pengguna PC yg antusias, penggemar olah Video-Audio (multimedia) dan para pemain Game.
Fitur-fitur lain :
1. 3DNow! Professional+SSE 2 Instruction
2. HyperTransport Technology
3. On-Die cache memory sebesar 1152KB (dengan rincian 128KB untuk L1 dan 1024 KB untuk L
4. Jenis-jenis AMD Athlon 64 FX
5. AMD Athlon FX 51, AMD Athlon FX 53, AMD Athlon FX 57
 7.
 AMD Sempron
AMD Sempron, sebuah jajaran prosesor yg diperkenalkan oleh AMD pada tahun 2004 sebagai pengganti prosesor AMD Duron dipasar komputer murah, untuk bersaing dengan prosesor Intel Celeron D. AMD Sempron terbagi menjadi 2 jenis yaitu :
1. AMD Sempron soket A
2. AMD Sempron Soket 754
Versi soket A dari AMD Sempron adalah varian dari Sempron yg dibuat berdasarkan prosesor AMD Athlon XP Thoroughbred, karena pada saat itu AMD memang telah meluncurkan prosesor untuk pasar High-End AMD Athlon 64.
AMD Sempron soket 754 adalah prosesor Sempron yg dibangun diatas arsitektur AMD64 demi meningkatkan kinerja yg dimilikinya.
AMD Sempron memiliki kode nama Palermo yg sama seperti AMD Sempron soket A. Tetapi beberapa seri AMD Sempron fitur 64bit tidak diaktifkan sehingga hanya dapat mengeksekusi instruksi 32bit saja. AMD Athlon 64 dilengkapi dengan satu buah link HyperTransport yg dapat dikoneksikan ke chipset motherboard.
8. AMD Opteron
Prosesor ini 64 Bit yg dirilis untuk pasar workstation dan server pada tahun 2003.
Fitur-fitur yang dimiliki :
1. Cahche level-1 sebesar 128 KB yg terbagi ke dalam data chache 64 KB dan instruction cache 64 KB.
2. Chache level-2 sebesar 1024 KB
3. Kecepatan dari 1400 MHz – 3000MHz
4. Memiliki 3 buah link Hyper Transport dengan kecepatan 3200 Mbit/s
5. Mampu mengakses memori fisik hingga 1 terabyte
6. Tersedia dalam single-core, dual-core, quad-core
9.
 AMD Cadiz 
AMD Cadiz diperkenalkan sekitar tahun 2008. Deskripsi dari AMD Cadiz ini adalah 4-core, shared L2 cache, DDR2/3, HyperTransport3.
 10.
 AMD Turion

AMD Turion memiliki 64 bit dengan daya konsumsi rendah. AMD jenis ini mendapatkan nama sandi K8L. AMD Turion 64 dan AMD Turion 64 X2 Ultra bersaing keras dengan prosesor Intel.
Jenis lainnya yaitu
- Turion Ultra II dan Turion II.
- prosesor AMD Zamora,
- AMD Greyhound
- AMD dengan seri Quad Core

ALAT INPUT                                                                         Input device adalah suatu unit yang berfungsi sebagai suatu media untuk memasukkan data dari luar komputer ke dalam prosesor atau memory untuk diolah menjadi suatu informasi yang diperlukan.

Melalui gambaran umum  yang saya tuliskan diatas, kita dapat mengetahui makna dan kegunaan dari input device itu sendiri. Input device / alat masukan memasukkan data berupa signal input dan maintenance input. Signal input
berbentuk data yang dimasukkan ke dalam komputer, sedangkan maintenance input berbentuk program digunakkan untuk mengolah data yang dimasukkan.
Jadi, input device selain digunakan untuk memasukkan data, dapat pula digunakan untuk memasukkan program. Berdasarkan sifatnya, peralatan input dapat dibedakkan menjadi dua, yaitu:

§  Peralatan input langsung, yaitu input yang ketika dimasukkan akan langsung diproses oleh alat pemroses. Contoh: keyboard, mouse, touchscreen, light pen, digitizer grapichs tablet, scanner.
§  Peralatan input tidak langsung, yaitu input yang melalui media tertentu sebelum input tersebut diproses oleh alat pemroses. Contoh: disket, hardisk, punched card.
Nah, alat masukkan / input device tersebut terdiri dari beberapa piranti, yaitu:

     1. Keyboard
Merupakan input device terpenting yang dalam suatu pengolahan data dengan komputer. Keyboard berfungsi memasukkan data berupa huruf, angka, karakter/simbol, serta sebagai media bagi user untuk melakukan perintah-perintah lainnya yang diperlukan seperti menyimpan file. Keyboard berasal dari model mesin ketik yang diciptakan dan dipatenkan oleh Christoper Latham pada tahun 1868.

Keyboard yang sekarang kita kenal memiliki beberapa jenis port, seperti USB, port serial, wireless, dan ps2. Sedangkan jenis jenis keyboard yaitu :
1. QWERTY
2. DVORAK
3. KLOCKENBERG

 2. Mouse
Fungsinya adalah untuk perpindahan pointer atau kursor secara cepat. Selain itu, dapat sebagai perintah praktis dan cepat dibanding keyboard (double click). Mouse terdiri dari tiga tombol yaitu tombol sebelah kiri (click), tombol tengah/tombol gulung (scrool), dan tombol kanan (right click). Mouse terdiri dari beberapa port yaitu serial, ps/2, USB, dan wireless.

 3. Touchpad
Input device ini biasa kita temukan di laptop/notebook. Unit ini digunkan sebagai pengganti mouse. Jadi fungsinya juga untuk memindahkan kursor secara cepat.

 4. Light Pen
Adalah pointer elektronik yang digunakan untuk mendesain gambar dengan screen/layar monitor. Light pen memiliki sensor yang dapat mengirimkan sinyal cahaya ke dalam komputer kemudian direkam, dimana layar monitor bekerja dengan merekam sinyal elektronik setiap baris per detik.

 5. Joystick dan Games Paddle                                                                                                                                                            
Alat ini biasa digunakan pada permainan komputer. Games paddle berbentuk tongkat dengan beberapa tombol diatasnya untuk mengendalikan suatu objek dalam komputer.
6. Barcode                                                                                                                                                                                        Barcode termasuk dalam suatu unit masukan / input device. Fungsi alat ini adalah untuk menyimpad suatu kode yang berbentuk garis - tebal vertikal yang kemudian diterjemahkan dalam bentuk angka-angka. Tapi, sekarang di negara-negara maju, barcode sudah digantikan oleh QR Code yang dapat menyimpan jumlah kode lebih banyak dan lebih besar daripada barcode [Baca: QR Code].
 7. Scanner
Adalah sebuah alat yang berfungsi untuk mengcopy / menyalin gambar atau teks yang kemudian disimpan ke dalam memory komputer dengan bentuk gambar. Scanner hampir mirip dengan mesin fotocopy, tapi bedanya di scanner kita dapat memodifikasi file yang dicopy melalui monitor sebulum dicetak hasilnya.
Saat ini sedang dikembangkan scanner dengan teknologi DMR (Digital Mark Reader). Gunanya untuk mengkoreksi lembar jawaban komputer (LJK), biodata, dan formulir. Tapi dengan teknologi DMR, lembar jawaban tidak harus ditulis dengan menggunakan pensil 2B, tapi dapat menggunakan pulpen, spidol dan alat tulis lain serta dapat menggunakan kertas biasa.

 8. Mikrofon
Input device ini berfungsi untuk memasukkan data berupa suara yang akan disimpan di dalam memori komputer. Penggunaan mikrofon harus didukung oleh hardware lain seperti soundcard dan speaker.

 9. Graphic Pads                                                                                                                                                                                
Karena menggunakan teknologi Computer Aided Design (CAD), maka kita dapat membuat rancangan bangunan, rumah, dll dengan menggunakan grapich pads. Graphic pads memiliki dua jenis. Pertama, menggunakan jarum (stylus) yang dihubungkan ke pad atau dengan memakai bantalan tegangan rendah. Pada bantalan tersebut terdapat permukaan membrane yang sensitif terhadap sentuhan. Kedua, menggunakan bantalan yang sensitif dengan sentuhan tanpa menggunakan jarum. Cara kerjanya adalah dengan meletakkan kertas gambar pada bantalan, kemudian ditulisi dengan pensil.

Alat Output
Perangkat keluaran atau output adalah alat yang berfungsi menampilkan hasil pemrosesan data oleh komputer. Output atau keluaran dapat berupa tampilan di layar monitor, suara atau cetakan melalui printout. Contoh perangkat output antara lain: sound, monitor, proyektor, dan lain sebagainya.
a)    Monitor
Monitor adalah alat output atau keluaran yang berfungsi menampilkan hasil proses komputasi. Instruksi-instruksi yang kita masukkan ke komputer, akan ditampilkan pada layar monitor. Tampilan pada monitor diukur oleh satuan pixel, semakin tinggi pixelnya maka resolusi monitor juga tinggi, maka gambar yang ditampilkan semakin tajam dan jelas. Begitu pula sebaliknya semakin rendah pixelnya maka resolusinya akan rendah, dan gambar akan terlihat kurang jelas.
Monitor komputer ada beberapa jenis yaitu monitor CRT dan monitor LCD. Monitor CRT (catoda ray tube) merupakan monitor yang mempunyai tabung yang memproduksi elektron untuk menembak layar, sehingga tercipta gambar di layar seperti cara kerja di televisi. Monitor ini memakai port 15 pin dengan 3 baris. Sedangkan monitor LCD (Liquid crystal display) yaitu monitor kristal air yang banyak digunakan pada komputer laptop/notebook. Namun sekarang monitor personal komputer sudah banyak yang menggunakan teknologi LCD.
Pada monitor terdapat berbagai standar dalam kualitas gambar yang didasarkan pada resolusi. Perhatikan tabel di bawah ini:
Kesimpulan dari tabel di atas adalah semakin besar resolusi sebuah monitor maka semakin halus dan bagus kualitas gambar yang dihasilkan.
b) Printer
Printer adalah perangkat pencetak dari proses input yang dilakukan oleh penggunanya. Sebagai contoh pada saat kamu mengetik, hasilnya tidak cukup diperlihatkan pada layar monitor, tetapi perlu dicetak. Adapun hasil cetakan atau printout dapat ditempatkan pada kertas atau plastik transparansi, misal untuk digunakan sebagai slide. Printer terdapat tiga jenis dilihat dari cetakannya, yaitu printer dot-matrik, printer tinta (ink jet), dan printer laser (laser jet).
c) Plotter
Plotter pada prinsipnya sama dengan printer. Hanya saja secara ukuran plotter memiliki lebar yang jauh lebih panjang daripada printer. Plotter biasanya digunakan untuk mencetak gambar, grafik, atau disain teknik yang berukuran besar.
Plotter kini dapat dengan mudah kamu jumpai pada percetakan atau toko-toko yang menyelenggarakan usaha digital printing. Dan biasa dipakai untuk membuat banner, poster, pamflet dan lain sebagainya.
d) Proyektor
Proyektor adalah alat yang befungsi memproyeksikan atau memancarkan data atau slide yang bersumber dari komputer, DVD player, televisi atau media lain yang sudah dicetak. Media lain contohnya kertas atau plastik transparansi.
Dengan alat ini, tampilan yang bersumber dari komputer, televisi, atau DVD player dapat dipancarkan dengan tampilan yang besar. Sehingga cocok digunakan untuk proses belajar mengajar, presentasi, bahkan membuat home theater.
Yang tidak kalah penting dalam pemakaian LCD Projector adalah screen projector. Screen projector adalah layar yang digunakan sebagai tempat dipancarkannya sinar LCD Projector. Ada kalanya penggunaan screen diganti dengan tembok putih. Namun ada kelebihan penggunaan screen projector yakni sumber cahaya lcd dapat dipancarkan dari belakang screen. Sehingga dalam presentasi atau acara yang menggunakan proyektor dapat terlihat lebih rapi.
e) Speaker
Speaker adalah alat output suara. Menggunakan komputer saat ini tanpa dilengkapi audio sudah dikategorikan ketinggalan jaman. Komputer multimedia sudah menjadi kebutuhan umum. Untuk itu, speaker aktif komputer telah menjadi standar ketika membeli personal komputer maupun laptop.
Saat ini speaker aktif muncul dengan aneka variasi. Dengan munculnya konsep home theater, produsen berlomba-lomba membuat speaker tidak sekedar output audio biasa. Namun dapat menciptakan suasana bioskop atau teater di rumah dengan tata suara yang menakjubkan.

MACAM-MACAM MEDIA PENYIMPANAN DATA
Komputer mempunyai perangkat keras untuk media penyimpanannya. Memori eksternal adalah perangkat keras untuk melakukan operasi penulisan, pembacaan dan penyimpanan data, di luar komponen utama yang telah disebutkan di atas. Contoh dari memori eksternal adalah floppy disk, harddisk, cd-rom, dvd.
Hampir semua memori eksternal yang banyak dipakai belakangan ini berbentuk disk/piringan sehingga operasi data dilakukan dengan perputaran piringan tersebut. Dari perputaran ini, dikenal satuan rotasi piringan yang disebut RPM (Rotation Per Minute). Makin cepat perputaran, waktu akses pun semakin cepat,namu makin besar juga tekanan terhadap piringan sehingga makin besar panas yang dihasilkan. Untuk media berkapasitas besar dikenal beberapa sitem yang ukuran RPM nya sebagai berikut :
• 3600 RPM Pre-IDE
• 5200 RPM IDE
• 5400 RPM IDE/SCSI
• 7200 RPM IDE/SCSI
• 10000 RPM SCSI
Setiap memori eksternal memiliki alat baca dan tulis yang disebut head (pada harddisk) dan side (pada floppy). Tiap piringan memiliki dua sisi head/side, yaitu sisi 0 dan sisi 1. Setiap head/side dibagi menjadi lingkaran lingkaran konsentris yang disebut track. Kumpulan track yang sama dari seluruh head yang ada disebut cylinder. Suatu track dibagi lagi menjadi daerah-daerah lebih kecil yang disebut sector.

1.  FLOOPY DISK
Floppy disk drive yang menjadi standar pemakaian terdiri dari 2 ukuran yaitu 5.25” dan 3.5” yang masing-masing memiliki 2 tipe kapasitas Double Density (DD) dan High Density (HD).
Floppy disk 5.25” kapasitasnya adalah 360 Kbytes (untuk DD) dan 1.2 Mbytes (untuk HD). Sedangkan floppy disk 3.5” kapasitasnya 720 Kbytes (untuk DD) dan ntuk HD). Kapasitas yang dapat ditampung oleh floppy disk memang cenderung kecil, apalagi jika dibandingkan dengan kebutuhan transfer dan penyimpanan data yang makin lama makin besar. Floppy disk hanya dapat menyimpan file teks, karena keterbatasan kapasitas. Walaupun demikian, penulisan pada floppy disk dapat dilakukan berulang-ulang, walaupun memakan waktu yang relatif lama.

2. ZIP drive
ZIP drive berasal dari lomega. ZIP drive berukuran kecil 1,47 inchi. ZIP drive ini memperbaiki keterbatasan kapasitas yang dimiliki oleh floopy disk. Perangkat ini terdiri dari floopy drive dan cartridge floopy khusus, yang mapu menampung sampai 100MB data. Dengan kapasitas sebesar ini, dapat memungkinkan orang menyimpan file grafik dan mutimedia.

3. Hardisk
Sebagaimana disket, hardisk juga meyimpan data dalam bentuk track, sektor, dan cluster. Sistem operasi komputer mencatat sektor berdasarkan cluster-nya. Sistem operasi Windows memberi nomor unik pada setiap cluster dan mencatat alamat file di hardisk menggunakan tabel alokasi file virtual (VFAT, Virtual File Allocation Table). VFAT merupakan salah satu metode untuk menyimpan dan mengetahui alamat file sesuai cluster yang digunakan. Oleh sebab itu, VFAT berisi setiap nilai pada setiap cluster yang menjelaskan lokasi disk tempat cluster berada. Terkadang sistem operasi menganggap sebuah cluster sebagai cluster yang sedang dipakai, meskipun pada saat itu cluster tersebut tidak berisi file apapun. Hal ini dinamakan lost cluster, dan pengguna dapat membebaskan cluster tersebut (yang berarti dapat menambah ruang hardisk) dengan memakai utilitas ScanDisk di Windows.
C.1. Hardisk Nonremovable (Hardisk Internal)
Hardisk nonremovable internal adalah hardisk yang tetap berada di dalam unit sistem komputer dan digunakan untuk menyimpan hampir semua program dan sebagian besar file data. Hardisk jenis ini terdiri dari beberapa piringan logam atau kaca (glass) berdiameter 1 sampai 5,25 inci (umumnya 3,5 inci), tersusun dalam bentuk kumparan dan berisi data pada kedua sisi piringannya. Head baca/tulis yang terletak di setiap sisi piringan, diatur oleh lengan penggerak yang bergerak maju mundur untuk mencari lokasi yang tepat pada piringan. Seluruh komponen ini terlindung dalam pembungkus anti-udara sehingga bisa terbebas dari kotoran-kotoran semacam debu.
Kapasitas hardisk nonremovable bervariasi antara 40 sampai 300 gigabyte. Bahkan ada pula hardisk yang sudah mencapai satuan terabyte yang setara dengan ribuan gigabyte. Satu gigabyte kira-kira setara dengan tulisan sepanjang 20.000 halaman, sedangkan file video dan suara biasanya berukuran 10 megabyte atau lebih.
Putaran piringan hardisk jauh lebih cepat dibandingkan disket, sehingga data/program pada hardisk dapat diakses lebih cepat. Kecepatan hardisk dinyatakan dengan satuan revolusi per detik (rpm) yang berkisar antara 5.400 sampai 7.200 rpm. Kecepatan putaran disket hanya 360 rpm, sedangkan hard drive sebesar 7.200 rpm (kira-kira setara dengan kecepatan 300 mil per jam).
C.2. Hard Drive Portabel (Hardisk Eksternal dan Removable)
Terdapat dua jenis hardisk portabel, antara lain :
·         Hardisk Eksternal, Hardisk eksternal adalah hardisk yang bisa ditempatkan di luar unit sistem dan tetap berpembungkus anti udara. Melalui kabel, hardisk dihubungkan ke unit sistem komputer ke port FireWire, USB atau port lain. Kapasitas minimalnya 250 gigabyte.
Hardisk Removable, Hardisk removable atau hard-drive catridge terdiri dari satu atau dua piringan dilengkapi head baca/tulisnya, terlindung dalam pembungkus kaku serta dapat dimasukkan ke drive catridge pada unit sistem mikrokomputer. Catridge, dengan kapasitas 80 gigabyte atau lebih, biasanya dipakai untuk mem-backup dan memindahkan file-file data berukuran besar, misalnya file spreadsheet atau desktop-publishing yang berukura

4. CD-ROM.
CD-ROM yang ada saat ini umumnya terbuat dari resin (polycarbonate) dan dilapisi permukaan yang sangat reflektif seperti alumunium. Informasi direkam secara digital sebagai lubang-lubang mikroskopis pada permukaan yang reflektif. Proses ini dilakukan dengan menggunakan laser yang berintensitas tinggi. Permukaan yang berlubang ini kemudian dilapisi oleh lapisan bening. Informasi dibaca dengan menggunakan laser berintensitas rendah yang menyinari lapisan bening tersebut sementara motor memutar disk. Kemudian Intensitas laser tersebut berubah setelah mengenai lubang-lubang tersebut kemudian terefleksikan dan dideteksi oleh fotosensor yang kemudian dikonversi menjadi data digital. Penulisan data pada CD-ROM hanya dapat dilakukan sekali saja. Walaupun demikian, optical disk ini memiliki keunggulan dari segi mobilitas. Bentuknya yang kecil dan tipis memudahkannya untuk dibawa kemana-mana.
5. DVD (Digital VersatileDisc)Mulai tahun 1983 sistem penyimpanan data di optical disc mulai diperkenalkan dengan diluncurkannya Digital Audio Compact Disc. Sejak saat itulah teknologi penyimpanan pada optical disc berkembang. CD-ROM (Compact Disc Read Only Memory) adalah media untuk menyimpan data atau informasi lainnya dalam jumlah yang sangat besar (lebih dari 600 MegaByte). Jauh lebih besar jika kita bandingkan dengan floppy disk (1,4 MB)
DVD adalah generasi lanjutan dari teknologi penyimpanan dengan menggunakan media optical disc. DVD memiliki kapastias yang jauh lebih besar daripada CD-ROM biasa, yaitu mencapai 9 Gbytes. Teknologi DVD ini sekarang banyak dimanfaatkan secara luas oleh perusahaan musik dan film besar, sehingga menjadikannya sebagai produk elektronik yang paling diminati dalam kurun waktu 3 tahun sejak diperkenalkan pertama kali.
Perkembangan teknologi DVD-ROM pun lebih cepat dibandingkan CD-ROM. 1x DVD-ROM memungkinkan rata-rata transfer data 1.321 MB/s dengan rata-rata burst transfer 12 MB/s. Semakin besar cache (memori buffer) yang dimiliki DVD-ROM, semakin cepat penyaluran data yang dapat dilakukan.
DVD menyediakan format yang dapat ditulis satu kali ataupun lebih, yang disebut dengan Recordable DVD, dan memiliki macam-macam versi, yaitu : DVD-R for General, hanya sekali penulisan DVD-R for Authoring, hanya sekali penulisan DVD-RAM, dapat ditulis berulang kali DVD-RW, dapat ditulis berulang kali DVD+R, hanya sekali penulisan Setiap versi DVD recorder dapat membaca DVD-ROM disc.

Perangkat Lunak (Software) Komputer                        A.      Pengertian Software
Secara harfiah software berarti piranti lunak; perangkat lunak; program
computer. Istilah baku dalam bahasa Indonesia adalah perangkat lunak.
Softwaremerupakan kumpulan beberapa perintah yang dieksekusi oleh mesin computer dalam menjalankan pekerjaannya. Software ini merupakan catatan bagi mesin computer untuk menyimpan perintah, maupun dokumen serta arsip lainnya.                                       Untuk mencapai keinginannya tersebut dirancanglah suatu susunan logika, logika ini diolah  melalui perangkat lunak, yang disebut juga dengan program beserta data-data yang diolahnya. Pengolahan data software ini melibatkan beberapa hal, yaitu system operasi, program, dan data.
Dalam arti yang paling luas, software computer bisa diartikan sebagai suatu prosedur pengoperasian.

 B.      Fungsi Software                                                                                           Fungsi-sungsi software antara lain :                                                                                 1.       Mengidentifikasi program,                                                                               2.       Menyiapkan aplikasi program agar tata kerja seluruh peralatan computer terkontrol,       3.       Mengatur dan membuat pekerjaan lebih efisien.
C.      Jenis-jenis Software
Umumnya, software yang sering kita pakai terbagi menjadi dua jenis, yaitu :                          1.       software system operasi (operating system)                                                       yaitu software yang digunakan untuk mengoperasikan computer.                                2.       Software aplikasi (application).                                                                           Yaitu software yang dioperasiakn di dalam sebuah lingkungan operating system untuk keperluan-keperluan tertentu, seperti pemrograman (programming), office, work, dan gaming (permainan).                                                                                                      Secara khusus, software terbagi menjadi lima, yaiut :                                                1.       System operasi (operating system)                                                                      2.       Alat bantu (utility)                                                                                            3.       Bahasa pemrograman                                                                                   4.       Routines (user program)                                                                                5.       Application package (package program)
 D.      System Operasi (operating System)
Contoh system operasi  yang mengatur seluruh proses, menerjemahkan masukan, mengatur proses internal, memanajemen penggunaan memori dan memberikan keluaran ke peralatan yang bersesuaian antara lain : DOS, Unix, Windows 95, IMB OS/2, Apple’s System 7, dsb.
1.       Pengertian System Operasi (operating System)
System ini mengontrol dan mengatur seluruh kegiatan processing dalam system computer. Operating System merupakan kumpulan dari program routine dan prosedur yang dibuat untuk memperkecil peranan pengguna computer dan memperbesar efisiensi system tersebut.
System operasi didefinisikan sebagai perangkat lunak yang bertindak sebagai perantara antara pemakai computer (user) dengan perangkat keras (hardware).
2.       Fungsi Sistem Operasi (operating System)
Operating System merupakan system software yang berfungsi untuk mengatur cara kerja computer secara mendasar.                                                                                     Fungsi utama System Operasi antara lain :                                                                     a.       Sebagai manajemen proses yang mencakup penyiapan, penjadwalan, dan pemantauan proses program yang sedang dijalankan.
b.      Sebagai manajemen sumber daya yang berkaitan dengan pengendalian terhadap perangkat lunak system/ perangkat lunak aplikasi yang sedang dijalankan. Contoh simber dayanya adlah komponen perangkat keras pada computer seperti CPU, memori utama, dan alat input/ output.
c.       Sebagai manajemen data, yaitu berupa pengendalian terhadap data masukan/ keluaran. Selain itu, juga mempunyai sarana untuk mengolah keamanan. Cirinya antara lain : pemakai (user) memasukan nama pemakai dan password (kata rahasia) sebelum mengakses computer.
3. Macam Sistem Operasi (operating System)
Secara umum operating System dibuat untuk jenis computer tertentu, antara lain :                  a. Microsoft windows untuk personal computer (PC)                                                            b. VMS untuk DEC                                                                                             

 c. OS/2, AIX, OS/390 untuk IBM                                                                        
 d. MacOS untuk Apple Macintosh                                                                          
 e. SunOS untuk Sun Computers                                                                          
 f.  Palm OS untuk PDA PalmPilot                                                                          
 g. Microsoft windows CE untuk Palmtop UNIX, yaitu induk operating System yang mampu diimplementasikan untuk segala macam jenis mesin computer yang ada sampai saat ini.               Daftar Operating System dengan versi terakhir antara lain :                                        
a. Microsoft Windows Me                                                                                         
b. Microsoft Windows 2000                                                                                  
c. Novell Netware 5                                                                                           
d. MacOS 9 Beta dan MacOS X Server                                                                  
e. Linux RedHat 7.0, Mandrake 7.2, YellowDog 1.2, MkLinux R1, LinuxPPC 2000, Slackware 7.1, Caldera OpenLinux 2.4, SuSE 7.0, Debian 2.2                                        
f.  FreeBSD 4.2                                                                                                
g. Solaris 7                                                                                                                   h. BeOS Release 5
Sistem Operasi yang paling umum digunakan antara lain :                                                     a.DOS (Disk Operating System)
Awalnya dipakai pada IMB PC (disebut PC-DOS) dan PC (Personal Computer) yang kompatibel dengan IMB PC (disebut MS-DOS). Versi DOS pertama dirilis tahun 1982 yang dikemas dalam sebuah disket.                                                                                    

DOS merupakan system operasi dasar yang selalu ada pada system operasi Windows sekarang ini. mungkin kini sudah jarang sekali menggunakan system operasi DOS karena Sistem Operasi Windows telah memiliki GUI (Graphical User Interface) yang sangat baik.        Cara memulai DOS berbeda-beda untuk setiap masing-masing Sistem Operasi Windows. Caranya adalah sebagai berikut:                                                                              
1)  Untuk Windows 98/ME : Klik Start menu| MS-DOS Prompt                                
2)  Untuk Windows 2000/XP : Klik start menu | Accessories | Command Prompt         
3)  Atau untuk setiap Windows : Klik start menu | Run | ketiklah ‘cmd’ atau ‘command’ (tanpa tanda petik).                                                                                                      
b.Windows
Windows adalah salah satu system operasi andalan Microsoft yang bnayak dipakai saat ini, karena mempunyai banyak feature yang mampu memanjakan pemakainya. Maka semakin tinggi versi dari Windows, semakin banyak kemudahan yang ditawarkannya. Perkembangan windows dimulai dari Windows 1.0, Windows versi 3, Windows 95, Windows 97, Windows ’98, Windows 2000, dan Windows XP (experience), terakhir adalah Windows Longhorn (Windows Vista).
Setelah Microsoft meluncurkan Windows 2000 versi beta (percobaan), akhirnya Microsoft Windows 2000 (final) diluncurkan dalam dua versi, yaitu Windows 2000 Profesional dan Windows 2000 Server.
Pada tahun 2002 Windows XP pun diluncurkan, XP Home Edition dan Profesional Edition.
c. Macintosh/Mac OS
Macintosh adalah salah satu jenis PC berbasis PowerPC yang diproduksi oleh Apple Computer, diluncurkan pada bulan Januari 1984. Mac adalah computer pertama yang mempopulerkan graphical user interface, yang pada waktu itu sebuah perkembangan revolusioner dalam dunia perkomputeran desktop. Macintosh disebut juga Mac OS, dibuat untuk computer Macintosh dan tidak kompatibel dengan PC berbasis IBM.
d. Novell Netware
Novell Netware adalah system operasi jaringan yang paling banyak digunakan. Pertama kali digunakan khusus bagi LAN (Local Area Network) dengan pendekatan file server murni.
e. BeOS
BeOS adalah system operasi untuk PC yang didesain untuk aplikasi multimedia masa depan yang berjalan pada arsitektur PowerPC dan Intel.  Salah satu tujuan utama BeOS adalah mengelola jumlah data yang besar secara optimal. System operasi ini dapat memenuhi tuntutan aplikasi-aplikasi multimedia dengan dukungan multi processor, system file 64 bit, dan multithreading.
f. OS/2
OS/2 adalah system operasi untuk PC yang awalnya dikembangkan oleh Microsoft dan IBM, tetapi kemudian dijual dan dikelola oleh IBM. Kelebihan utama OS/2 adalah arsitekturnya yang kuat.
g. Palm OS
Palm OS adalah system operasi computer yang menjadi platform dari PDA (Personal Digital Assistans). PDA  adalah computer saku yang didesain sebagai personal organizers yang memiliki fungsi dasar seperti pengaturan jadwal, buku alamat, catatan tugas, dan memo yang dapat disinkronisasikan dengan computer PC.
h. UNIX
UNIX adalah sebuah system operasi yang pada awalnya dikembangkan oleh Bell Labs pada tahun 1969 sebagai sebuah system yang berkonsep ‘interaktif time-sharing’. UNIX diciptakan oleh Ken Thompson dan Dennis Ritchie.
Karakteristik UNIX antara lain :
1)      Multitasking, dapat menjalankan lebih dari satu jenis aplikasi pada saat yang bersamaan
2)      Multiuser, dapat digunakan oleh lebih dari satu user pada waktu yang bersamaan.
3)      Line/ Text Command Based, menyerupai DOS yang menggunakan perintah yang di’ketik’an sebagai sarana ‘memerintah’ computer.
4)      Secure, memiliki tingkat keamanan yang cukup dibandingkan Operating System lainnya.
5)      Ready-for-Network, karena sejarah pembuatannya memiliki tujuan sebagai sarana komunikasi antarkomputer.
i. LINUX
LINUX adalah sebuah system operasi yang menyerupai UNIX, merupakan implementasi independen dari POSIX. Meliputi true multitasking, virtual memory, shared libraries, demand-loading, proper memory management, dan multiuser.
LINUX merupakan system operasi yang disebarkan secara luas dengan gratis di bawah lisensi GNU General Public License (GPL), yang berarti juga source code Linux tersedia.

Mengenal Jenis-jenis Program Aplikasi Komputer

Program aplikasi komputer adalah software atau perangkat lunak komputer yang dibuat untuk melakukan tugas tertentu. Jika sistem operasi komputer (misalnya Windows) berfungsi untuk melakukan operasi dasar, program aplikasi tertentu bisa kita tambahkan (install) untuk melengkapi kemampuan sistem operasi komputer untuk melakukan tugas-tugas yang lebih spesifik.

Dewasa ini ada banyak sekali 
program aplikasi komputer. Secara garis besar, jenis aplikasi komputer berdasarkan kegunaan dan contohnya adalah sebagai berikut:

·   Aplikasi Perkantoran atau Office: untuk menunjang tugas administratif perkantoran. Di antaranya Microsoft Office dan OpenOffice.
·     Aplikasi Grafis: untuk mendesain dan mengolah gambar atau foto. Di antaranya adalah aplikasi CorelDraw, GIMP, dan Photoshop.
·     Aplikasi Multimedia: untuk memutar file multimedia. Misalnya aplikasiWinAmp, Windows Media Player, dan QuickTime.
·    Aplikasi Internet: untuk mengakses beragam layanan internet. Di antaranya Internet Explorer, Mozilla Firefox, dan Opera yang semuanya berfungsi untuk menjelajah internet atau browsing. Selain itu ada beberapa software khusus,misalnya mIRC dan Yahoo! Messenger untuk chatting, FileZilla untuk transfer file, dan Outlook untuk mengelola email.
·     Aplikasi Game: aneka aplikasi permainan.

Ikon Berbagai Program Aplikasi Komputer
Aplikasi Office sendiri biasanya berupa beberapa aplikasi yang dikemas menjadi satu paket. Aplikasi-aplikasi yang dikemas di dalam paket aplikasi Office dan contoh programnya antara lain :
·                     Aplikasi Pengolah Kata, contohnya Microsoft Word.
·                     Aplikasi Pengolah Angka, contohnya Microsoft Excel.
·                     Aplikasi Pengolah Basis Data, contohnya Microsoft Access.
·                     Aplikasi Pengolah Presentasi, contohnya Microsoft Powerpoint.
·         3. Bahasa Pemrograman
Bahasa pemrograman merupakan bahasa yang dipakai untuk membuat program komputer. dengan bahasa pemrograman , kita dapat menyusun perintah-perintah yang harus dijalankan oleh komputer sehingga menghasilkan informasi atau melakukan pekerjaan sesuai dengan keinginan.
·         Tingkatan Bahasa Pemrograman ada 4 yaitu :

* Low Languange Program ( Bahasa Pemgrograman Tingkat Rendah), contohnya Assembly machine
* Middle Language Program ( Bahasa Pemrograman Tingkat Menengah), contohnya Bahasa C++
* High Language Program ( Bahasa Pemrograman Tingkat Tinggi ), Contohnya Pascal, Borland , Fotran
* 4GL ( Bahasa Pemrograman Tingkat ke 4 ), contohnya Visual Basic, Visual FOxPro

4. Program Bantu ( Utility )
·         Program Bantu merupakan program yang bertujuan untuk mengatur konfigurasi komputer, menjaga komputer dari serangan virus dan hacker, menyelamatkan data dan sebagainya. Program jenis ini tidak banyak melibatkan pengguna dalam penggunaannya, tetapi bekerja sendiri sesuai dengan perintah dan fungsinya.
Contoh program bantu yang kita kenal yaitu Anti Virus, Backup , Disk Defragmenter, dsbnya.

5. Program Paket
Program paket merupakan gabungan dari beberapa aplikasi yang di paket menjadi kesatuan untuk menangani suatu bidan pekerjaan yang saling berkaitan. Contoh paket yang paling terkenal adalah Microsoft Office dimana didalamnya terdapat program untuk mengolah kata (Microsoft Word), untuk mengolah angka ( Microsoft Excel), Untuk Program Presentasi ( Microsoft Power Point) dll.
Dilihat dari bidang pekerjaan yang ditangani, program paket dapat dibedakan menjadi:
1. Aplikasi perkantoran, misalnya : Microsoft Office dan StarOffice
2. Aplikasi database, misalnya : oracle dan SQL Server
3. Aplikasi grafik, misalnya Adobe Photoshop dan Corel Draw

7. Program Multimedia
Program Multimedia mencakup program-program yang memainkan musik atau lagu, memutar film atau video, untuk menangkap siaran radio atau televisi dan program lainnya.
contoh Program multimedia yaitu :
a. Winamp, umumnya digunakan untuk memainkan lagu mp3
b. JetAudio dapat memainkan berbagai format lagu serta video
c. RealPlayer, dapat menangkap siaran radio dan TV dari Internet
·         Dilihat dari bidang pekerjaan yang ditangani, program paket dapat dibedakan menjadi:
1. Aplikasi perkantoran, misalnya : Microsoft Office dan StarOffice
2. Aplikasi database, misalnya : oracle dan SQL Server
3. Aplikasi grafik, misalnya Adobe Photoshop dan Corel Draw


·         6. Program Permainan
Program permainan merupakan program-program yang dibuat untuk menampilkan permainan interaktif pada layar komputer.
Contoh program permainan yang sudah dikenal yaitu :
a. Solitaire, tersedia pada Accessories WIndows
b. Counter Strike, umumnya dimainkan di game center
c. Kurusetra, terkenal sebagai game asli buatan indonesia
·         Maaf,saya menulisnya tidak seperti sebuah makalah. Hanya saya tulis bahan pokok pentingnya saja. Jadi untuk membuat makalah anda harus melengkapinya sendiri ya. Semoga bermanfaat.
BRAINWARE

Brainware adalah setiap orang yang terlibat dalam kegiatan pemanfaatan komputer atau sistem pengolahan data. Brainware juga dapat diartikan sebagai perangkat intelektual yang mengoperasikan dan mengeksplorasi kemampuan dari hardwarekomputer maupun software komputer. Tanpa adanya brainware ini mustahil hardware dan software yang canggih sekalipun dapat dimanfaatkan secara maksimal. Berdasarkan tingkat pemanfaatannya, brainware komputer dibagi dalam 4 tingkatan :
1.System Analyst : seseorang yang bertanggung jawab atas penelitian, perencanaan, pengkoordinasian, dan merekomendasikan pemilihan perangkat lunak dan sistem yang paling sesuai dengan kebutuhan organisasi bisnis atau perusahaan. System Analyst juga memegang peranan yang sangat penting dalam proses pengembangan sistem. Seorang System Analyst harus memiliki setidaknya empat keahlian : analisis, teknis, manajerial, dan interpersonal (berkomunikasi dengan orang lain).                                                    
2.Programmer : seseorang yang mempunyai kemampuan menguasai salah satu atau banyak bahasa pemrograman seperti bahasa C++, Pascal, Visual Basic, Java, dll. Programmer juga bisa dikatakan sebagai pembuat dan petugas yang mempersiapkan program yang dibutuhkan pada sistem komputerisasi yang akan dirancang.
3.Administrator : seseorang yang bertugas mengelola suatu sistem operasi dan program-program yang berjalan pada sebuah sistem komputer atau jaringan komputer.                                                      

 4. Operator : Pengguna biasa di mana mereka melakukan (mengerjakan) sistem komputer yang sudah siap dan di atur oleh admin, Operator ini lebih masuk ke pengoprasian komputer yang sudah ada saja, tidak perlu mengupgrade, membenarkan komputer, tetapi cukup menggunakanya sesuai aturan yang di gunakan oleh administrator






Tidak ada komentar:

Posting Komentar